Bahaya Terbaru dari Menonton Film Perang


Siapa yang tidak suka menonton film? Di zaman modern ini, saya pastikan dirumahnya pasti ada yang namanya TV walaupun ada satu. Banyak tayangan yang sangat bermanfaat untuk kita konsumsi. Akan tetapi, disana juga ada bahaya yang ditimbulkan dari efek samping menonton TV, salah satu tayangan laga atau aksi yang membahayakan untuk ditonton adalah perang. Dan ini berita terbaru yang ditemukan oleh seorang nenek tentang bahaya dari menonton film perang.
Nenek: Kek, jangan sekali-kali kakek menonton film perang. 
Kakek: Memangnya kenapa nek? 
Nenek: Pokoknya jangan! Berbahaya kek. Nenek tidak mau menanggung resikonya lho kek. 
Kakek: Ah, nenek jangan nakut-nakutin. 
Nenek: Kakek ini masa gak percaya sih sama nenek. (dengan nada tinggi) 
Kakek: Ya udah, kakek percaya. 

Dan disinilah puncak ceritanya. Ketika kakek sedang sendiri, Sang Kakek penasaran. Bahaya apa yang ia dapatkan jika menonton film perang. Karena sangat penasaran, akhirnya kakek menyalakan TV dan mencari tayangan film perang. Setelah ditemukan film perang antara dua negara. Kakek pun tidak tahu negara apa yang perang itu. (apalagi saya, hehe) Ketika sedang asyik menonton. Nenek datang. 
Nenek: Kakeeek, sudah dibilangin jangan menonton film perang, eh masih aja nonton. Matikan TV nya kek! 
Kakek: Sebentar nek, kakek belum tahu ini yang perang negara mana? 
Nenek: Pokoknya matiin! 
Kakek: Bentar nek. 

Di dalam TV tersebut sedang seru-serunya perang berlangsung. Disertai tembakan, teriakan para tentara, dan akhirnya bom meledak di sekitar tentara. Duar.... 
Nenek: Kakeeeek,... matiin. lihat itu, bomnya meledak, Bahaya kek.... TV kita bisa meledak. Nenek sudah gak bisa beli TV lagi. Mana sekarang TV mahal-mahal. 
Kakek: !@#$%^.....(Kowa-kowo nenek iki)

Komentar

Postingan Populer